Produk

Erysanbe 500 mg 10 Kaplet

Erysanbe 500 Mg

Harga yang tertera untuk 1 strip isi 10 kapsul
FARMAKOLOGI
Erysanbe (Erythromycin Stearate) merupakan antibiotika yang bekerja dengan cara menghambat sistem protein bakteri dan terikat pada sub unit ribosom 50s mikroorganisme yang sensitif. Ikatan antara Erythromycin dan ribosom bakteri bersifat reversibel dan hanya terjadi jika sub unit 50s bebas dari molekul t-RNA. Obat ini bersifat bakteriostatik atau bakterisid tergantung pada konsentrasi obat, sensitifitas mikroorganisme, kecepatan pertumbuhan dan besarnya indokulum. Erythromycin terdifusi hampir ke seluruh cairan tubuh, Erythromycin ditemukan pada cairan spinal dalam jumlah kecil, tetapi cairan obat melalui blood-brain barierr’ meningkat pada keadaan meningitis.
Penggunaan obat ini HARUS DENGAN RESEP DOKTER.
Cara Pakai :
– Dewasa: 250 mg tiap 6 jam atau 500 mg tiap 12 jam.
– Anak-anak: 30-50 mg/kg berat badan sehari dalam 3-4 dosis terbagi.
– Dosis maksimum yang dihitung untuk anak-anak jangan melampaui dosis maksimum dewasa.
Khasiat :
– Untuk infeksi ringan hingga sedang:
– Infeksi saluran pernapasan bagian atas yang disebabkan oleh Streptococcus pyogenes dan Streptococcus penumonia.
– Infeksi saluran pernapasan bagian bawah yang disebabkan oleh Streptococcus pyogenes dan Streptococcus penumonia.
– Infeksi kulit dan jaringan lunak yang disebabkan oleh Streptococcus pyogenes dan Staphylococcus aureus.
– Pengobatan ameblasis intestinal karena E. histolytica.
– Untuk Lebih lengkapnya tertera pada kertas dalam kemasan
Kontra indikasi :
– Pasien yang hipersensitif terhadap Erythromycin.
– Pasien yang menggunakan terfenadin, astemizol atau clsapride.
– Gangguan fungsi hati yang berat.
Perhatian :
– Dilaporkan terjadi disfungsi hepar dengan atau tanpa jaundice pada pasien yang menerima Erythromycin.
– Hati-hati penggunaan pada pasien dengan kerusakan fungsi ginjal dan hati.
– Penggunaan dalam jangka waktu yang lama dapat mengakibatkan superinfeksi oleh organisme yang tidak peka.
– Hati-hati pemakaian pada wanita hamil dan menyusui karena Erythromycin dieksresikan melalui ASI.
– Penggunaan bersamaan dengan Levostatin harus dipantau karena dilaporkan terjadi rabdomiolisis.
Interaksi Obat :
– Penggunaan bersamaan dengan ergotamin atau dihidroergotamin pada beberapa pasien dapat menyebabkan keracunan ergot akut.
– Penggunaan bersamaan dengan teophyline menyebabkan peningkatan kadar teophyline dalam serum.
– Untuk Lebih lengkapnya tertera pada kertas dalam kemasan
Efek Samping :
– Iritasi gastrointestinal: mual, muntah, diare, epigastric distress, anoreksia.
– Untuk Lebih lengkapnya tertera pada kertas dalam kemasan
Komposisi :
Tiap kaplet salut selaput mengandung:
Erythromycin Stearate setara dengan Erythromycin………..500 mg
Kemasan : 1 Strip @ 10 kaplet salut selaput
Diproduksi Oleh : PT SANBE FARMA
BPOM No : DKL8322225409A1

 

Harga Jual 1

331.700/Tablet

Harga Jual 2

0

Harga Jual 3

0

Scroll to Top